Fakultas Filsafat UGM Yogyakarta Laksanakan Pengabdian Masyarakat di Ponpes Nurul Qodiri Al Ma'arif Bondowoso
BONDOWOSO - Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat di pondok pesantren (Ponpes) Nurul Qodiri Al Ma'arif, Kecamatan Grujugan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.
Program pengabdian masyarakat itu mengangkat tema "Optimalisasi Potensi Sumber Daya Manusia untuk Peningkatan Kesejahteraan melalui Penguatan Koperasi”.
Acara itu dimulai dengan pembukaan sambutan Ketua Yayasan, sekaligus sebagai Pengasuh Ponpes Nurul Qodiri Al Ma'arif, KH Drs. Nurhadi Idris M.Si dan dilanjutkan penyampaian materi oleh Tim dari Fakultas Filsafat UGM Yogyakarta.
KH Drs. Nurhadi Idris M.Si, menyampaikan, mewakili segenap keluarga besar Ponpes Nurul Qodiri Al Ma'arif, sangat berterimakasih, karena lembaganya telah dipilih sebagai tempat pengabdian masyarakat.
"Selain dapat bersilaturahmi dengan para tamu yang merupakan dosen Filsafat UGM Yogyakarta. Kami juga dapat ilmu berkaitan dengan pengelolaan koperasi yang lebih kompleks," katanya pada media, Senin (12/6/2023).
Kata KH Drs. Nurhadi Idris, berkat adanya program itu, para ustad bisa belajar tentang pengelolaan koperasi dari sudut keilmuan yang berbeda, termasuk tinjauan dari paradigma filsafat moral, khususnya berkaitan dengan perilaku jujur dalam mengemban pekerjaan.
"Semoga ini menjadi modal awal sikap yang positif bagi pengelola koperasi ke depannya," ujarnya.
Ketua Tim pengabdian masyarakat, Dr Ridwan Ahmad Sukri, menjelaskan bahwa substansi tujuan kegiatan itu diantaranya.
"Pertama, untuk menjalin silaturahmi, Kedua, program pemberdayaan dengan merintis berdirinya koperasi untuk upaya mencapai sustainable development goals," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Prof Dr. Lasiyo yang ikut serta dalam rombongan juga menyampaikan terkait uraian seputar pembangunan Sumber Daya Manusia.
dilanjutkan dengan pemaparan oleh Drs. Syafiq Effendhy, M.Si terkait perlunya etos religius dalam berkoperasi.
Dalam kesempatan tersebut Drs Budi Sutrisno, M.Hum juga mengalunkan tembang macapat yang bertema filosofi pengelolaan keuangan.
Dalam kesempatan ini tim pengabdian juga memberikan hibah modal untuk memantik berdirinya koperasi simpan pinjam di lingkungan pondok pesantren dengan harapan dapat meningkatkan pengelolaan potensi yang ada di lingkungan pondok pesantren.
Kegiatan ini ditutup dengan pembacaan doa dan penyerahan cindera mata dan penyerahan bantuan secara simbolik.
What's Your Reaction?