Baru Diresmikan, Pengunjung Wisata Sampang Water Park Membeludak

Apr 25, 2023 - 11:19
Baru Diresmikan, Pengunjung Wisata Sampang Water Park Membeludak
Wisata Sampang Water Park (Foto: Jumadi/Siberindonesia.id)

SAMPANG - Salah satu lompatan baru dalam dunia wisata Kabupaten Sampang, Jawa Timur dengan diresmikannya wisata baru Sampang Water Park.

Terletak di Jalan Pahlawan Kabupaten Sampang, sangat mudah diakses oleh kendaraan. Tarif masuknya pun, tidak terlalu mahal dan bisa dijangkau oleh masyarakat ekonomi ke bawah.

 Wisata ini, juga dilengkapi dengan kolam renang atlet, kios UMKM, restauran, penginapan, musala, plflyingfox dan berbagai fasilitas lainnya.

Untuk pembukaan perdana saja, pengunjung yang hadir sudah di atas seribu orang lebih.

"Ini merupakan terobosan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Sampang," ungkap Direktur Utama Moh.Toha dalam keterangannya, Senin (24/04/2023).

Toha meyakini, wisata yang dia rintis juga akan mampu menyedot lapangan kerja baru.

"Setidaknya masyarakat sekitar bisa bekerja dan mengangkat taraf perekonomian keluarga," imbuhnya.

Sementara Bupati Sampang H.Slamet Junaidi mengapresiasi dengan adanya wisata baru itu

Pihaknya mengajak semua pihak, untuk ikut mendukung dengan adanya wisata baru itu.

"Dukungan dari semua sektor, baik pemerintah maupun swasta agar bisa berinvestasi di Kabupaten Sampang ini," ulasnya.

H.Idi optimis, obyek wisata itu akan berkembang pesat jika didukung oleh banyak pihak.

"Jika semua ikut mendukung, pastinya semua akan maju sesuai harapan," tutupnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow